Banyak orang yang masih memilih perhiasan, khususnya gelang dari model dan dari nilai investasinya saja. Artinya, masih banyak yang memilih perhiasan gelang dari ukurannya. Padahal, ukuran model gelang berlian tergolong sangat penting.
Ukuran memiliki peranan yang penting. Karena, memilih perhiasan, sama halnya dengan memilih pakaian. Jadi, perhatikanlah ukurannya terlebih dahulu sebelum menilai desain, kualitas, dan juga nilai investasinya.
Memilih Gelang Sesuai Ukuran
Ada beberapa poin penting yang perlu diperhatikan saat menilai suatu ukuran gelang. Ukuran gelang harus sesuai dengan lengan Anda. Artinya, tidak terlalu besar dan juga tidak terlalu kecil. Salah memilih ukuran akan membuat Anda merasa tidak nyaman.
Jika Anda memilih gelang yang sesuai ukuran, Anda akan merasa nyaman saat menggunakannya. Agar tidak salah, nah, berikut akan kami jelaskan tipsnya.
1. Ukuran Gelang Untuk Lengan Berukuran Kecil
Jika Anda memiliki ukuran lengan yang kecil, kami sarankan untuk memilih diameter gelang yang lebih besar. Namun, tetap perhitungkan juga diameternya supaya tidak terlalu longgar dan juga mudah melorot saat digunakan.
Maksud besar di sini yaitu, lebih besar sedikit dibandingkan dengan ukuran lengan Anda. Selain itu, perhatikan juga pada saat pemilihan warna. Untuk lengan berukuran kecil, sangat cocok sekali memilih gelang dengan warna yang polos agar lebih proporsional.
2. Lengan Berukuran Besar
Jika Anda memiliki lengan berukuran besar, pilihlah jenis gelang yang tidak terlalu ramping atau tidak terlalu tebal. Pasalnya, jenis gelang-gelang tersebut, akan membuat lengan Anda tampak menjadi lebih besar.
Selain itu, hindari juga warna-warna yang cocok, yaitu jenis warna yang kalem saja. Hindari jenis gelang yang warna-warni, karena tidak cocok untuk jenis lengan berukuran besar.
3. Gelang Untuk Lengan yang Kekar
Pemilik lengan yang kekar, sebaiknya tidak memilih jenis gelang yang tebal. Pastikan Anda memilih gelang yang agak tipis saja. Tujuannya agar gelang yang Anda gunakan semakin menarik untuk digunakan.
Untuk lengan yang kekar, Anda juga bisa memilih beberapa gelang sekaligus dalam satu lengan. Tujuannya agar semakin menarik ketika dilihat.
Tips Memilih Gelang yang Nyaman Digunakan
Tidak hanya memperhatikan ukurannya saja. Pastikan juga Anda merasakan kenyamanannya. Kenyamanan akan menjadi salah satu hal penting saat Anda memilihnya. Karena, kenyamanan akan menambahkan kepercayaan diri Anda saat menggunakannya.
Kepercayaan diri adalah modal saat berpenampilan. Maka dari itu, perhatikanlah kenyamanan gelang sebelum membeli. Untuk menilai kenyamanan suatu gelang, silahkan Anda coba terlebih dahulu sebelum membelinya.
Gunakan gelang yang ingin Anda beli selama beberapa saat. Gunakan untuk aktivitas menulis, memainkan gadget, dan beberapa aktivitas ringan lainnya. Jika saat dicoba nyaman digunakan, Anda bisa memilihnya langsung.
Perhatikan Keaslian Berlian
Saat berencana membeli gelang berlian, pastikan Anda mengetahui keaslian berlian yang ditawarkan. Pasalnya, keaslian berlian merupakan salah satu hal penting yang perlu diperhatikan.
Untuk memilih berlian asli, Anda tidak perlu menjadi seorang ahli. Pasalnya, banyak toko-toko perhiasan yang sudah menyediakan diamond selector, atau diamond tester. Alat digital tersebut bisa membuktikan keaslian berlian secara mudah dan juga cepat.
Maka dari itu, pilihlah toko perhiasan yang kredibel agar mendapatkan kualitas dan keaslian berlian yang dapat dipercaya. Maka dari itu, carilah toko perhiasan yang sudah menyediakan alat tersebut, selain itu, pilihlah brand ternama agar kualitas dan keasliannya terjamin.
Nah, itulah beberapa tips memilih model gelang berlian sesuai dengan ukuran. Pastikan juga Anda memperhatikan keaslian dan juga kualitasnya. Bagi Anda yang bingung memilih tempat yang tepat, bisa membelinya langsung di The Palace Jeweler.